Cinta...
Aku setuju bahwa di dunia ini tidak semua yang kita inginkan akan menjadi nyata, atau menjadi miliki kita
Salah satunya cinta atau mencintai orang lain,
Cinta tidak harus memiliki
Meskipun nyatanya hal tersebut mungkin akan membuat hati yang mencinta akan sakit atau sebagian dari kalian bilang hatinya patah,
yang mungkin akan membuatmu mengeluarkan dan melelehkan kristal-kristal bening di bola mata indah mu, yang mungkin akan membuat sebagian pikiranmu kacau karena memikirkannya,
juga mungkin akan membuat hatimu seperti ada yang menekan, rasanya sakit, sesak, perih, dan seperti ada cairan didalam nya yang dipaksakan untuk keluar, mungkin nanah, mungkin darah, mungkin cairan berwarna merah muda yang indah atau mungkin rasa itu sendiri.
Entahlah tidak ada yang tahu cairan apa yang keluar darinya, tetapi masing-masing dari kita pernah mengalaminya.
Namun haruskah kita mengutuknya ?
Mengutuk akan rasa yang telah dititipkanNya di dalam hati ini.
Ahh kurasa tidak...
Biar bagaimana pun cinta itu adalah anugerah yang diberikan olehNya.
Sebuah Rasa yang membuat hati Pemiliknya merasa nyaman dan bahagia,
Sebuah rasa yang membuat hati pemiliknya memiliki semangat lebih dari biasanya.
Karena pada dasarnya kita mengakui bahwa ketika rasa itu datang hari kita akan terasa lebih indah, bukan ?
Karena sejatinya keindahan cinta itu terletak pada rasa cintanya itu sendiri
Bukan pada rasa memiliki atau tidak memiliki.
Adakalanya cinta yang kita miliki harus kita kunci rapat di dalam tempat asalnya Hati
Tidak perlu dikatakan
tidak perlu ada suatu pengharapan
Juga tidak perlu harus ada yang memiliki jika memang itu belum saatnya...
Hanya perlu di kuatkan dan di pupuk dengan doa yang melangit kepada Sang Pemilik Hati
Agar rasa itu tertanam dengan baik, terpelihara dengan rapih dan terjaga olehNya
sehingga tidak membuat kita kehilangan pijakan yang berakibat merusak rasa fitrah itu sendiri.
Karena nyatanya.....
pada akhirnya rasa cinta ini akan berlabuh pada tempat yang terbaik untuk kita
Nyaman dan tepat untuk kita singgahi
Tanpa ada penolakan
Tanpa ada paksaan
Juga tanpa adanya derai air mata yang dikeluarkan.
Ya...
cinta itu akan diletakkan di tempat yang terbaik oleh zat Yang Maha Cinta
Cinta
Yang akan di Ridhoi olehNya dan seluruh penghuni langit dan bumi
Cinta
yang ketika engkau mencintainya akan menambahkan rasa cintamu kepadaNya
Cinta
yang mendidikmu menjadi lebih baik dari saat ini
Cinta
yang dengannya kamu akan bersama-sama menuju jannahNya
Namun dari itu semua sejatinya ada yang lebih penting untuk kita cintai di banding dengan apapun di alam semesta ini,
Cinta
yang karenaNyalah kita di hidupkan di bumi ini,
Cinta
yang karena cintaNyalah alam semesta ini berjalan dengan sangat baik hingga saat ini
Cinta
yang karena cintaNyalah kita masih menghirup udara bersih dengan baik, berjalan dengan baik, melihat, mendengar, dan berbicara dengan baik
Cinta
yang karena cintaNyalah kita mendapat berjuta-juta kebaikan di bumi ini
Cinta
yang karena cintaNyalah sebab kita mendapatkan cinta yang tepat
Kau tahu kan cinta kepada siapa itu ?
Cinta yang harus kita tancapkan dengan dalam adalah cinta kita kepada Yang Maha Cinta.
Cinta yang semestinya kita tumbuhkan dengan sangat mekar yang mekarnya memenuhi seluruh relung hati
Menghiasinya dengan warna-warna indahnya yang menawan
Yang harumnya dapat kita rasakan dan nikmati di setiap jengkal hidup kita.
Sebuah cinta...
Cinta yang tidak pernah bertepuk sebelah tangan
Cinta yang membuat hati Pemiliknya menjadi tenang, damai juga bahagia
Cinta yang membuat kita merasakan bahwa hidup ini sangat mudah untuk kita lalui
Cinta yang menuntun kita ke arah tujuan sebenarnya kita hidup.
Ahh begitu indahnya jika hati kita dipenuhi akan cinta kepadaNya..
Semoga hati ini selalu dipenuhi oleh cinta kepadaNya,
Hingga tidak ada lagi yang mengisi hati ini selain ketenangan dan kebahagiaan itu sendiri. Aamiin
Comments
Post a Comment